14 Tanda Seseorang Berkepribadian Introvert

Posted by Unknown Jumat, 13 September 2013 22 komentar
Seseorang yang memiliki kepribadian introvert umumnya lebih suka melakukan segala sesuatunya sendiri. Berbeda dengan orang ekstrovert yang cenderung blak-blakan, orang introvert cenderung sulit mengungkapkan pemikiran dan pendapatnya di hadapan orang lain.

Tidak ada kepribadian yang diklaim sebagai kepribadian paling baik di dunia ini. Apalagi nasib seseorang tidaklah ditentukan oleh kepribadiannya. Aneka kepribadian manusia di muka Bumi ini saling melengkapi manusia satu dengan lainnya. Dan bukankah berbeda itu indah?

Nah, introvet hanyalah salah satu jenis kepribadian manusia yang dikenal. Sebenarnya tidak mudah menemukan seseorang dengan kepribadian introvert. Apalagi kerap juga seseorang tidak menyadari dirinya introvert, apalagi jika orang tersebut bukanlah seorang yang pemalu.

Tidak ada yang salah menjadi seorang introvert, ekstrovert, ataupun ambivert. Hanya saja, dengan mengenal kepribadian diri sendiri dan orang lain maka akan lebih memudahkan dalam memahami satu sama lain. Nah berikut ini ciri-ciri seseorang yang memiliki kepribadian introvert, seperti dikutip dari Huffington Post, Jumat (23/8/2013) :

1. Tidak Suka Basa Basi

Orang yang introvert dikenal fobia-basa basi, karena mereka merasakan omong kosong menjadi sumber kecemasan, atau setidaknya menjengkelkan. "Introvert benci basa basi bukan karena tidak suka dengan orang-orang. Tapi kami membenci basa basi karena bisa menjadi hambatan yang tercipta di antara orang-orang," tulis Laurie Helgoe di buku 'Introvert Power: Why Your Inner Life Is Your Hidden Strength.'

2. Pergi ke Pesta Bukan untuk Bertemu Orang

Jika Anda seorang introvert, Anda bisa jadi terkadang menikmati pergi ke pesta. Tapi kemungkinannya adalah Anda tidak pergi ke pesta karena Anda bersemangat bertemu dengan orang baru. Di pesta, kebanyakan introvert akan menghabiskan waktu dengan orang-orang yang sudah mereka kenal dan merasa nyaman.

3. Merasa Sendiri di Keramaian

Mungkin Anda sering merasa seperti asing di tengah-tengah perkumpulan sosial dan kegiatan kelompok, bahkan dengan orang yang Anda kenal? "Jika Anda cenderung menemukan diri Anda merasa sendiri di tengah keramaian, Anda mungkin seorang introvert," kata Dambling.

4. Mudah Terganggu

Sementara ekstrovert cenderung mudah bosan ketika mereka tidak memiliki kegiatan, introvert memiliki masalah sebaliknya. Mereka mudah terganggu dan kewalahan di lingkungan yang kelebihan stimulus.

"Ekstrovert umumnya lebih mudah bosan daripada introvert pada pekerjaan yang monoton, mungkin karena mereka membutuhkan dan berkembang pada tingkat tinggi stimulasi," kata peneliti Clark University di makalah yang diterbitkan di Journal of Personalitu and Social Psychology.

5. Bicara di Depan 500 Orang Tidak Terlalu Membuat Stres Dibanding Harus Berbaur Setelahnya

Introvert bisa menjadi pemimpin yang sangat baik dan seorang pembicara yang baik juga. Mereka tidak terlalu pemalu sebenarnya karena tidak selalu menghindari sorotan. Bagi seorang introvert, berbicara di depan ratusan orang masih lebih baik ketimbang berbaur dengan orang-orang itu setelahnya.

Artis seperti Lady Gaga, Christina Aguilera dan Emma Watson, semuanya diidentifikasikan sebagian para introvert, dan sekitar 40 persen dari CEO memiliki kepribadian introvert.

6. Saat di Bis, Anda duduk di Bangku Paling Pojok, Bukan di Tengah

Orang yang introvert cenderung menghindari dikelilingi orang di semua sisi. "Kami kemungkinan untuk duduk di tempat-tempat di mana kita bisa pergi ketika kita siap," tutur Damling.

7. Memiliki Kekasih Ekstrovert

Benar bahwa yang berlawanan itu menarik, sehingga introvert seringnya tertarik pada ekstrovert. Sebab seorang ekstrovert akan mendorong mereka untuk bersenang-senang dan tidak terlalu serius.

8. Menyaring Telepon

Anda mungkin tidak mengangkat telepon sekalipun dari orang yang Anda suka, namun Anda akan menelepon balik mereka setelah Anda siap secara mental dan mengumpulkan energi untuk perbincangan.

9. Anda Memperhatikan Detail yang Orang Lain Tidak Lakukan

Sisi positif dari introvert adalah sering memiliki mata yang tajam untuk melihat hal detail, yang mungkin tidak dilihat orang di sekitarnya. Penelitian menemukan bahwa introvert menunjukkan peningkatan aktivitas otak saat memproses informasi visual, dibandingkan dengan ekstrovert.

10. Sering Berbicara dalam Hati

"Ekstrovert tidak berbicara dalam hati seperti yang kami lakukan. Kebanyakan introvert perlu berpikir sebelum bicara," tutur Olsen Laney.

11. Tekanan Darah Rendah

Studi di Jepang tahun 2006 menemukan bahwa introvert cenderung memiliki tekanan darah rendah daripada ekstrovert.

12. Anda Seorang Penulis

Introvert sering lebih baik berkomunikasi lewat tulisan daripada secara langsung. Kebanyakan mereka tertarik untuk menyendiri, sehingga cocok sebagai penulis kreatif. Introvert yang sukses dalam bidang tulis menulis adalah pengarang 'Harry Potter', J.K Rowling. JK Rowling mengatakan mereka merasa lebih kreatif ketika memiliki waktu sendiri dengan pikirannya.

13. Anda Memiliki Periode Kegiatan Sosial, Kerja dan Kesendirian

Introvert bisa bergerak dengan menentukan bagaimana mereka harus menyeimbangkan kesendirian dengan aktivitas sosial. Tapi ketika mereka bergerak terlalu banyak dalam sosialisasi dan kesibukan, mereka merasa tertekan dan perlu untuk kembali ke diri mereka sendiri. Demikian pendapat Olsen Laney.

Artinya setelah para introvert melewati periode kegiatan sosial tinggi, mereka kemudian menyeimbangkan dengan periode kebatinan dan kesendirian. "Ada titik pemulihan yang tampaknya berkorelasi dengan berapa banyak interaksi yang Anda lakukan," kata Dembling.

14. Terlihat Bijaksana Sejak Usia 20 -an

Orang yang introvert akan mengobservasi dan mengambil banyak informasi. Mereka juga cenderung berpikir sebelum bicara sehingga membuat mereka terlihat lebih bijaksana daripada yang lainnya.

"Orang yang introvert cenderung berpikir keras dan analitis. Itu yang membuat mereka tampak bijaksana," ujar Dambling.


Bonus:



10 Mitos Tentang Orang Introvert



Kalau diibaratkan,introvert itu danau yang dalam,sedangkan ekstrovert itu lautan yang dangkal.
Mungkin dikarenakan orang introvert hanya 25% dari jumlah manusia didunia,banyak kesalahpahaman dan anggapan yang tidak tepat kepada orang-orang introvert.Berikut 10 anggapan kebanyakan orang yang kurang tepat terhadap seorang introvert:


1.Orang Introvert Tidak Suka Bicara
Tidak benar.Mereka tidak mau bicara,kecuali memang ada yang ingin atau harus dibicarakan.Mereka kurang suka berbasa basi.Coba mulai bicarakan sesuatu yang menarik bagi seorang introvert dan dia bisa bicara berjam-jam.

2.Orang Introvert Pemalu
Menjadi seorang introvert tidak harus jadi pemalu.Mereka tidak takut terhadap orang lain,mereka hanya butuh suatu alasan untuk berbicara/berinteraksi dengan orang lain.Kalau agan mau bicara dengan seorang introvert,bicara saja langsung,tidak usah segan atau basa basi.

3.Introvert Orangnya Kasar
Seperti yang disebut sebelumnya,seorang introvert tidak menganggap perlu suatu basa-basi,dan mereka jarang berbelit-belit dalam berbicara.Introvert lebih suka berbicara jujur dan apa adanya sesuai kenyataan,dan kebanyakan orang tidak suka hal seperti ini,makanya seorang introvert terkadang merasa tidak cocok dengan suatu kelompok atau orang lain.

4.Introvert Tidak Suka Orang Lain
Sebaliknya,mereka sangat menghargai orang yang dianggapnya teman(meski teman yang dimilikinya tidaklah banyak).Mungkin mereka tidak mudah berteman dengan orang lain,tetapi jika agan menjadi teman dari seorang introvert,agan sangat beruntung karena mendapat teman yang setia.Mereka manganggap suatu pertemanan harus seumur hidup.

5.Introvert Tidak Suka Keluar/Ke Tempat Umum
Tidak benar.Seorang introvert hanya tidak suka berlama-lama di ruang publik.Mereka juga cenderung tidak ingin terlibat jika ada permasalahan di tempat umum.Introvert mendapat data dan pengalaman dengan cepat,jadi kalau dia sudah "get it",dia akan langsung pulang kerumah,dan "memproses" data serta pengalaman yang sudah didapatnya diluar sana.

6.Introvert Suka Menyendiri
Orang introvert sangat merasa nyaman dengan pemikiran mereka sendiri.Mereka suka berpikir,berimajinasi,dan senang memecahkan berbagai masalah dan puzzle.NAMUN mereka akan merasa kesepian jika tidak ada orang lain untuk berbagi pemikiran atau hasil dari pemecahan masalah yang ditemukannya.

7.Introvert Itu Orang Aneh
Orang introvert sebenarnya cenderung individualis.Mereka tidak ikut-ikutan orang lain.Introvert lebih memilih pemikiran,nilai-nilai dan jalan hidup mereka sendiri.Mereka tidak memilih keputusan berdasarkan apa yang populer atau lagi nge-trend.Dengan kata lain seorang introvert itu ANTI MAINSTREAM.

8.Introvert Adalah Orang Yang Dijauhi/Diasingkan
Orang introvert sebenarnya lebih suka bergelut dengan dunia,pemikiran serata batinnya sendiri.Bukan berarti mereka tidak bisa memberi perhatian bagi sekelilingnya,tapi 'dunianya' jauh lebih menyenangkan dan lebih bisa mnghargainya

9.Orang Introvert Tidak Tahu Caranya Bersantai Dan Bersenang-senang
Sebenarnya orang introvert lebih suka bersantai dirumah atau di alam bebas ,bukan ditempat umum yang penuh kebisingan.Jika teralu banyak orang-orang yang mengobrol atau kebisingan,mereka akan menjauh.Otak mereka sensitif terhadap neurotransmitter yang disebut Dopamine.

10.Orang Introvert Harus 'Berubah' dan Menjadi Ekstrovert
Jika saja dunia ini tidak ada orang introvert,akan sangat sedikit jumlah ilmuwan,musisi,seniman,pujangga,pembuat film,penulis,dan filsuf.Kita tidak bisa memaksa orang introvert mengubah dirinya menjadi ekstrovert.Menurut penelitian,tingkatan ke-introvert seseorang berpengaruh terhadap nilai IQnya

Definisi Introvert

Introvert adalah orang yang berorientasi ke ‘dalam’ diri mereka sendiri (inward thinking). Mereka tertarik pada dunia ide, pemikiran, dan konsep sehingga orang-orang introvert sangat menyukai suasana tenang untuk menyendiri untuk berpikir ataupun beraktivitas. Sumber energi mental mereka berasal dari proses ‘menyendiri’ ini sehingga bagi orang yang tidak mengerti, orang introvert terkadang disalah artikan sebagai pribadi yang anti sosial dan tertutup. Ketika orang introvert bersosialisasi dengan banyak orang, maka ‘stock’ energi mental mereka perlahan-lahan akan berkurang dan ketika itu terjadi, maka mereka akan ‘mengisi ulang’ dirinya dengan menyendiri. Banyak pemikir, seniman atau orang—orang hebat yang merupakan orang introvert. Nama-nama seperti Albert Einstein, Abraham Lincoln, Steven Spielberg, sampai businessman sekelas Bill Gates adalah contoh notable orang-orang introvert yang sukses dalam pekerjaan mereka.

Pada dasarnya, orang introvert juga suka bersosialisasi, namun mereka sudah merasa nyaman jika memiliki 1 atau 2 orang teman dekat karena bagi mereka yang terpenting bukanlah kuantitas teman yang mereka miliki tetapi lebih kepada kualitas atau ‘kedalaman’ hubungan yang mereka bangun. Beda halnya dengan orang ekstrovert, mereka sangat senang bertemu dengan orang-orang baru dan membuat teman sebanyak mungkin karena justru hal inilah yang membuat mereka nyaman.

Dalam dunia kerja, orang introvert lebih cenderung bekerja secara sendiri atau dalam kelompok kecil yang tenang karena bagi mereka cara kerja seperti itu terasa kondusif. Adapun orang ekstrovert, mereka senang bekerja di posisi dimana mereka bisa berinteraksi dengan banyak orang. Tempatkan mereka di lingkungan sepi dan mereka akan merasa pekerjaan itu sangat tidak menyenangkan.



TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: 14 Tanda Seseorang Berkepribadian Introvert
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://hudayajati18.blogspot.com/2013/09/14-tanda-seseorang-berkepribadian.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

22 komentar:

mutia ohorella mengatakan...

Wahh...saya cenderung introvert tapi masih suka basa-basi. Suami dan anak-anak introvert asli, pantesss kalau ada acara keluarga, mereka pasti minta pulang cepat. Nah, jd lebih mengerti sekarang. Nice post, thanks yaa..

annisafitry01.blogspot.com mengatakan...

Poin pertama saya banget tuh..
Suka komentar sendiri kalo liat orang lagi sepik.. *suara dikecilin* "Basa-basi banget.." *sambil senyum mingkem.

Keliatan sinis sepertinya.. --"

Ade faaa mengatakan...

good article .....

Mariana Hamzah Matta mengatakan...

:D keren infonyaa bantu banget nahh sekarang q tau kepribadiankuu

Salmaesa.bloger.com mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

setuju bangeeett..dan ini aku bangeet

Unknown mengatakan...

Aku seorang introvert, but aku tak mau pnya psangan yg ekstrovert krna mrsa gak nyaman. Lbh nyaman sma org introvert juga.

Unknown mengatakan...

Hampir 100% persis dengan yang aku rasakan.
Jika sudah terlalu lama di keramaian atau teman-teman, rasanya ingin pulang.
Tapi ngga enak :D

Valkrie Milvevo mengatakan...

100% akurat
gw bgt

Unknown mengatakan...

Wow. Aku sebenernya tau kalo aku cenderung introvert tapi aku tetep kaget baca semua factnya. Akau ga sadar selama ini apa yang aku rasakan dan alami merujuk ke kepribadian aku yang sangat introvert, bahkan selama ini aku stress dan takut kalo aku dianggap aneh karena kepribadianku. Makasih untuk penulis buat infonya, sangat membantu^^

Unknown mengatakan...

Wow. Aku sebenernya tau kalo aku cenderung introvert tapi aku tetep kaget baca semua factnya. Akau ga sadar selama ini apa yang aku rasakan dan alami merujuk ke kepribadian aku yang sangat introvert, bahkan selama ini aku stress dan takut kalo aku dianggap aneh karena kepribadianku. Makasih untuk penulis buat infonya, sangat membantu^^

Unknown mengatakan...

Nabi dan Rasul kayaknya awalnya introvert ya...trus stlh dpt wahyu berubah extrovert...lbh asyik jd org introvert nih

Unknown mengatakan...

Bnr, org introvert sring di slh mgrtikn dlm cara brfikir/sikap oleh org extrovert

Little Diary mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Little Diary mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

jangan erena paham barnum effect lho ya akdari umur 10 lebih suka membaca dari pada bermain ya skrng 16 tapi ak lebih suka membahs hal yang menarik saat mengobrl (a sangat suka hal yang berhubungan dengan sains)

Unknown mengatakan...

Boleh juga. Kalau boleh tau authornya introvert juga, ya?

Unknown mengatakan...

Dari beberapa artikel yang saya baca, menurutku ini salah satu artikel yang paling mendekati sesuai banget dengan kepribadian seorang introvert, good job 👌

Anonim mengatakan...

Nice Post;) ini sreg banget sama kepribadianku

Budi mengatakan...

Satu poin lg, Mudah tersinggung, lebih mudah depresi, dan merasa dunia mau berakhir jika ada masalah, selalu berpikir sngt keras terhadap suatu masalah. Jujur aku sedih punya kepribadian kayak gini, pengen rasanya lari lalu terjun brbas. Karena perlakuan keluarga dan org² tempat kerja tdk pernah paham.

Bunga mengatakan...

Suamiku introvert, aku cenderung ekstrovert. Adaptasi yg cukup menguras hati di awal pernikahan kami. Banyak nangisnya 😭

Bunga mengatakan...

Gmn cara menghadapi org dg tipe seperti anda? Capek rasanya

Posting Komentar

Belajar SEO dan Blog support Bamz | Copyright of Hudayajati18.